Bocoran Harga dan Spesifikasi Realme 9 Pro dan Realme 9 Pro Plus

realme 9 pro dan realme 9 pro plus

Porosmedia.com Sudah beredar mengenai bocoran Realme 9 Pro dan Realme 9 Pro Plus, apakah masuk ke Indonesia? Kami bakal mengulasnya lengkap untuk pembaca setia secara detal dan lengkap.

Berdasarkan informasi yang kami terima bahwa Realme 9 Pro dan Pro+ bakal meluncur pada bulan depan tepatnya Februari 2022. Kabar baik bagi pengguna Realme, karena untuk Realme 9 Pro akan masuk ke Indonesia dalam waktu dekat.

Seiring beredarnya gambar pada media sosial seperti Twitter, kami juga mendapatkan spesifikasi Realme 9 Pro dan Realme 9 Pro+. Nah, buat yang penasaran langsung saja baca ulasan ini sampai tuntas.

realme 9 pro dan realme 9 pro plus
Tangkapan Layar Kontributor Irfan Maulana

Realme 9 Pro dan Realme 9 Pro Plus Masuk di Indonesia?

Berdasarkan TKDN Indonesia, smartphone ini memiliki nomor seri produk RMX3393 dan RMX3392. Jadi ada kemungkinan akan rilis di Indonesia. Kita nantikan saja yaa, guys.

Baca Juga: Vivo V23 5g Meluncur 25 Januari, Ini Harga dan Spesifikasinya

Vivo V23 5G Meluncur 25 Januari, Ini Harga dan Spesifikasinya

Spesifikasi Realme 9 Pro

Realme 9 Pro digadang-gadang memiliki desain yang hampir sama dengan Realme GT Neo 2 dengan mengusung punch-hole dan triple kamera.

Baca juga:  Spesifikasi dan Harga Redmi Note 11 Pro Terbaru 2022

Bocoran spesifikasi Realme 9 Pro yang pertama dari segi layar membawa panel Super AMOLED dengan ukuran 6,6 inci. Smartphone ini mengusung resolusi Full HD Plus 2400 x 1080 piksel dengan refresh rate 120Hz.

Pindah ke bagian sisi kamera mengusung tiga kamera belakang 64MP (f/1.8) + ultra wide 9MP (f2/2.) + macro 2MP (f/2.4). Sementara kamera depan dengan resolusi 16MP (f/2.5).

Ponsel ini di dukung oleh chipset Qualcomm Snapdragon 695 5G dengan sistem operasi Androis OS versi 11. Selain itu juga memberikan penyimpanan yang lega dengan RAM 6GB atau 8GB dan 128GB.

Sementara untuk fitur lainnya seperti NFC, konektivitas 5G, jack audio 3.5mm, USB tipe C, Bluetooth 5.0, dan Wi-Fi 6 seperti ponsel kelas entry level lainnya. Kamu juga tidak perlu khawatir kehabisan baterai, karena Realme 9 Pro dibekali baterai dengan kapasitas 5.000 mAh sudah fast charging 33W.

Spesifikasi Realme 9 Pro Plus

Bocoran spesifikasi Realme 9 Pro+ menampilkan layar dengan ukuran 6,43 inci Super AMOLED dengan refresh rate 90Hz. Untuk OS versi Android 12 sistem operasinya.

Baca juga:  Spesifikasi dan Harga Vivo V23 5G Terbaru 2022

Hampir sama, Realme 9 Pro+ memiliki triple kamera utama 50 MP (Sony, primer) + 8MP + 2MP. Sementara untuk kamera depan selfie memiliki resolusi 16MP.

Melansir dari GSMArena, Realme 9 Pro+ memiliki varian penyimpanan internal dan RAM. Mulai dari 6GB/128GB, 8GB/128GB, dan 8GB/256GB. Selain itu, ponsel ini memiliki kapasitas baterai 45000 mAh sudah mendukung fitur fast charging 33W.

Harga Realme 9 Pro dan Realme 9 Pro+ di Indonesia

Harga Realme 9 Pro terbagi menjadi 3 varian yaitu 6GB/128GB dijual dengan harga 17.999 rupee atau sekitar Rp 3,4 juta. Sedangkan untuk Realme 9 Pro 8GB/128GB dijual dengan harga 19.999 rupee atau setara dengan Rp 3,8 juta.

Menurut rumor nya beredar untuk Harga Realme 9 Pro Plus di jual seharga Rp 4 jutaan,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *