Poros Media – Oppo telah merilis ponsel seri terbarunya Reno7 yang merupakan penerus dari Reno6 series. Ponsel ini mengusung spesifikasi yang tinggi, hal ini bisa kita lihat dari segi layar, kamera, dan kapasitas memorinya. Selain itu, kita juga tidak perlu khawatir ketika kehabisan baterai karena sudah mendukung fitur fast charging.
Oppo Reno7 5G hadir dengan mengusung layar AMOLED 6,4 inci beresolusi Full HD Plus 2400 x 1080 piksel dan refresh rate 90Hz. Ponsel ini juga memiliki pelindung kaca yaitu Corning Gorilla Glass 5. Sementara untuk dimensi Reno7 5G 160,6 x 73,2 x 7,81 mm dan memiliki berat 173 gram.
Hal yang menjadi menarik perhatian pengguna adalah mengusung chipset MediaTek Dimensity 900 5G 6 nm dengan GPU ARM Mali-G68 MC4. Untuk CPU ponsel ini Octa-core 2×2.4 GHz Cortex-A78 & 6×2.0 GHz Cortex-A55. Apakah kamu tertarik untuk meminang ponsel berkelas premium kali ini?
Spesifikasi dan Harga Oppo Reno7 5G Terbaru di Indonesia
Buat kamu yang ingin membeli ponsel besutan Oppo, kami bakal berikan ulasan tentang spesifikasi dan harga Oppo Reno7 5G terbaru 2022 di bawah ini.
Spesifikasi
- Layar : AMOLED 6,4 inci, resolusi Full HD Plus 2400 x 1080 piksel, refresh rate 90 Hz, touch sampling rate 180 Hz, tingkat kecerahan maksimum 800 nits, kerapatan piksel 409 ppi, kaca pelindung Corning Gorilla Glass 5
- Dimensi dan berat : 160,6 x 73,2 x 7,81 mm dan 173 gram
- Chipset : Mediatek Dimensity 900 5G 6nm
- GPU : ARM Mali-G68 MC4
- CPU : Octa-core 2x.24 GHz Cortex-A78 & 6×2.0 GHz Cortex-A55
- RAM dan memori internal : 8GB + Expansion 5GB dan 256GB + microSD 256GB
- Kamera belakang : 64MP f/1.7 + 8MP f/2.25, 118,9 derajat angle + 2MP f/2.4 jarak 4cm
- Kamera depan : 32MP f/2.4
- Kamera belakang video : 4K@30fps, 1080p@60 fps/30 fps, dan 720p@60 fps/30 fps
- Kamera depan video : 1080/720@30 fps (default 1080p@30fps) (Retouch: diaktifkan secara default)
- NFC : Ada
- Baterai : 4.500 mAh, SuperVOOC 65 watt
- SIM dan konektor : Dual nano-SIM, slot microSD hingga 256GB, USB type C, colokan audio jack 3.5 mm
- Biometrik : Fingerprint bawah layar (in display), face unlock
- Fitur lain : dukungan 5G, Android 11, Color OS 12, WiFi 6, Bluetooth 5.2, GPS, IPX4
- Warna : Startrails Blue dan Starry Black
Harga
Mengutip langsung melalui situs resmi Oppo, Harga Oppo Reno7 5G terbaru 2022 untuk varian RAM 8GB dan memori penyimpanan 256GB dibanderol sekitar Rp 7.5 jutaan. Buat kamu yang mampu memiliki budget, ini adalah pilihan terbaik ponsel Oppo dengan segudang fitur spesifikasi yang gahar.