Pengurus PMI Kota Cimahi Resmi Dilantik, Kedepannya RSUD Cibabat Tak Perlu Lagi ke PMI Kota Bandung

Terkait masalah donor darah, kedepannya RSUD Cibabat tak perlu ke PMI Kota Bandung. PMI Cimahi siap suplai darah ke RSUD Cibabat

Avatar photo
Tak Perlu Ke PMI Kota Bandung, PMI Cimahi Siap Suplai Darah ke RSUD Cibabat
Penandatanganan Ketua PMI Jawa Barat Irjen Pol (Purn) Adang Rochana atas pelantikan Dewan Kehormatan PMI Kota Cimahi

Begitu pula menurut Ketua PMI Kota Cimahi Fitriani Manan, langkah-langkah strategis kedepannya untuk PMI Kota Cimahi.

“Saya sebagai pengurus yang baru, tentu saja akan konsolidasi terlebih dahulu, tapi kita tetap sebagai mitra dari pemerintah Kota Cimahi, untuk tugas-tugas kemanusiaan,” terang Fitri.

Seperti tugas-tugas kemanusiaan itu seperti bencana, kegawat daruratan atau apapun yang terkait dengan kemanusiaan PMI ada sebagai mitra Pemerintah.

Fitri saat disinggung masalah PMI apakah dapat melakukan untuk kemanusiaan operasi katarak secara gratis kepada masyarakat?.

“Masalah operasi katarak, itu ada di Dinas Kesehatan, buka Dinas Kesehatan butuh bantuan dari PMI, kita pasti siap untuk membantunya,” ucap Fitri.

Sedangkan kalau masalah donor darah, menurut Fitri di Cimahi, selama ini ada UTGNS.

“Tapi kedepan karena memang ada salah satu fungsi PMI itu adalah pelayanan darah, jadi kedepannya kita akan membentuk unit darah,” terang Dia.

Hal itu dibentuk, kata Fitri supaya pelayanan masalah darah selain Rumah Sakit Umum Daerah Cibabat Kota Cimahi.

Baca juga:  Bappelitbangda Kota Cimahi Gelar Pelatihan Kader Perencanaan Kota Cimahi
Pengurus PMI Kota Cimahi
Seluruh Pengurus PMI Kota Cimahi saat dilantik Ketua PMI Jawa Barat Irjen Pol (Purn) Adang Rochana

“Itu bisa diakses darah tidak lagi haru ke PMI Kota Bandung, karena di RSUD Cibabat ada UTD RSUD Cibabat, karena UTD RSUD Cibabat memenuhi kebutuhan darahnya,” jelas Fitri kembali.

Sedangkan untuk rumah sakit yang lain di Cimahi suplai darahnya masih dari PMI Kota Bandung.

“Insyaallah mudah-mudah dengan tempat yang sudah disediakan untuk PMI Kota Cimahi bekas Puskesmas Cipageran sekarang jadi kantor PMI Kota Cimahi,” tandasnya.

Sedangkan masalah bulan dana PMI, ditambahkan oleh Fitri, dipegang langsung oleh Asisten I bagian Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat.

Pj Walikota Cimahi Dicky Saromi Didampingi Ketua PMI Kota Cimahi Ftriani Manan

“Bulan dana PMI dilaksanakan pada bulan November sampai dengan Desember, mudah-mudahan dengan bulan dana PMI yang terkumpul tersebut dapat digunakan untuk kegiatan-kegiatan kemanusiaan,” ungkapnya.

Susunan Kepengurusan PMI Kota Cimahi:

Dewan Kehormatan PMI Kota Cimahi

  • Ketua : H. Dikdik Suratno Nugrahawan
  • Anggota : Muhamad Yani, Hj Sri Nurul Hamdayani, Sri Kuncoro, H Aris Permono, Zakaria Ansyori, Soni Sondari

Dewan Penasehat

  • Adet Chandra
  • Lilik Setyaningsih
  • Mulyati
  • Ahmad Saefulloh
  • Nana Suyatna
  • Fitriyandi Kustiawan
  • Mardi Santoso
Baca juga:  Viral Beredar Vidio Mesum Istri Kades dan Perangkat Desa Mahuitas

Pengurus PMI Kota Cimahi

  • Ketua : Fitriani Manan
  • Ketua Bidang : Asep Dian Abdillah, Reri Marliah, Rika Martiana, Dani Bastiani, Herawan Pura.
  • Sekretaris : Nanang
  • Wakil Sekretaris : Yulia Fitri Mulyati.
  • Bendahara : Truly Rahmawati
  • Anggota : Astiti Ambarukmi, Romi Abdurahman, Asep Didin Akhmad Jubaedi, Khatarina Erina Novita Feridawati, Rina Mulyani. (Bagdja)