kembali, Kota Bandung dan Singapura berKolaborasi Soal Pendidikan dan Investasi

Avatar photo

Porosmedia.com, Bandung – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung dan Pemerintah Singapura berencana menjajaki berbagai peluang kerja sama diantaranya dalam bidang ekonomi, kerja sama teknik, dan pendidikan.

“Ada beberapa peluang dan potensi kerja sama yang dapat dilaksanakan antara Kota Bandung dan Singapura seperti peningkatan kapasitas sumber daya manusia, berbagai institusi pendidikan serta penelitian di Kota Bandung dan Singapura,” ungkap Wali Kota Bandung saat menerima delegasi Singapura di Pendopo Kota Bandung, Senin 14 April 2025.

Selain kapasitas sumber daya manusia, Farhan mengatakan untuk peningkatan kompetensi pun diupayakan adanya akses pelatihan, permodalan, dan promosi bagi produk-produk industri kreatif Kota Bandung ke Singapura.

“Rencananya akan ada kolaborasi investasi dalam berbagai sektor teknis maupun pertukaran pengetahuan mengenai lingkungan,” tuturnya.

Tak hanya itu, ia pun menyoroti soal potensi pariwisata yang ada di Kota Bandung bisa dimanfaatkan sebagai media pengetahuan di Singapura sebagai salah satu kota heritage.

“Pendopo, alun-alun, balai kota itu menjadi salah satu lokasi yang memiliki nilai sejarah. Maka, tata kota pariwisata itu kita upayakan untuk bisa berkolaborasi dengan Singapura,” ungkapnya.

Baca juga:  kembali ukir Prestasi, Siswa Angkasa Terima Apresiasi dari Danlanud Husein Sastranegara

Sementara itu, Duta Besar Singapura untuk Indonesia, Kwok Fook Seng mengatakan siap untuk berkolaborasi dengan Kota Bandung.

“Banyak peluang yang bisa dikerjasamakan seperti bidang ekonomi, kerja sama teknik, dan pendidikan,” ungkapnya.

Sebagai informasi Pemerintah Kota Bandung pernah bekerja sama dengan Pemerintah Singapura dalam beberapa kegiatan, di antaranya dalam hal peningkatan kapasitas pejabat Pemerintah Kota Bandung.

Pelatihan “Singapore’s Experience in Infrastructure Management and Corruption Control” di bawah Singapore Cooperation Programme dilaksanakan pada tahun 2014.

Kegiatan ini mengirimkan 32 pejabat dan 10 aparat kewilayahan untuk dapat belajar dari Singapura mengenai bagaimana cara mengelola kota, lingkungan, dan mempelajari bidang teknologi dan informasi.

Kerja sama lainnya yaitu keikutsertaan perwakilan Pemerintah Daerah Kota Bandung pada kegiatan Temasek Foundation International Leaders in Urban Government Programme (TFILUGP) pada 6- 10 November 2017.

Selain itu juga, keikutsertaan perwakilan Pemerintah Daerah Kota Bandung pada kegiatan 2nd Indonesia-Singapore Civil Service Exchange Programme yang merupakan kerja sama antara Badan Kepegawaian Negara dengan Civil Service College Singapore pada 8-12 Januari 2024 lalu.(yan)**

Baca juga:  Sejarah, Fungsi, dan Tugas TNI