Porosmedia.com – Bukan hanya pada orang dewasa, bayi juga bisa dipijat. Menurut bidan Ika Yul Salsabila, founder @homecarebidan pijat pada bayi memiliki beragam manfaat. Dengan rutin memijat bayi, maka si buah hati akan lebih nyaman untuk tidur. Istirahat nya pun akan lebih nyenyak di malam hari.
Apabila moms kerap membawa bayi ke tukang urut atau baby spa kini cobalah melakukannya di rumah. Pada postingan kali ini saya akan membagikan bagaimana cara memijat bayi di rumah dengan benar, simak tahapannya.
Tahap Persiapan Memijat Bayi
Sebelum memijat bayi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Yaitu soal pencahayaan dan suhu pada ruangan. Pastikan moms memijat si kecil pada ruangan yang cukup pencahayaan nya, tidak terlalu terang atau terlalu gelap.
Pasalnya, jika pencahayaan ruangan terlalu terang bayi akan merasa silau dan tidak nyaman.Sebaliknya apabila ruangan terlalu gelap, moms akan sulit melihat bagian tubuh bayi yang akan dipijat.
Soal suhu pun demikian. Pastikan suhu pada ruangan nyaman untuk bayi, tidak terlalu panas ataupun tidak terlalu dingin.
Selain suhu dan pencahayaan, moms juga perlu memperhatikan kondisi bayi saat hendak diberikan pijatan. Pastikan si buah hati berada dalam kondisi yang prima, tidak lapar dan tidak mengantuk. Yang dikhawatirkan nanti bayi akan rewel sehingga moms akan sulit memijatnya.
Oh ya, jangan lakukan pijatan bila si kecil dalam kondisi demam atau sedang memiliki luka terbuka. Jangan pula melakukan pijatan. Bila si kecil memiliki kelainan jantung bawaan.
Lakukan persiapan berikut ini ketika hendak memijat bayi, ya moms:
- Jangan lupa untuk menggunting kuku, pastikan kuku jari tangan moms pendek, ya.
- Jangan lupa untuk melepas aksesoris yang melekat pada tangan seperti cincin, gelang dan jam tangan.
- Cuci sampai bersih kedua tangan.
- Minta izin pada bayi dengan memberikan tanda bahwa kita akan memijat, yaitu dengan menggosokan kedua telapak tangan dekat telinganya, kemudian selanjutnya sentuhkan telapak tangan moms yang sudah hangat pada dada si buah hati.
- Gunakan minyak nabati contohnya seperti minyak kelapa, minyak zaitun, minyak biji anggur, dab vco (virgin coconut oil).
Cara Memijat Bayi yang Benar
Berikut ini adalah cara memijat bayi yang benar, untuk setiap bagian pada tubuhnya.
Gerakan Pijat Untuk Kaki
Saat moms memijat bayi, pertama mulailah dengan pijatan pada bagian kaki. Inilah gerakan-gerakan memijat kaki yang bisa moms lakukan.
- Gerakan ke 1: Lakukan gerakan memijat mulai dari pangkal kaki sampai ke pergelangan kaki kanan, ulangi sampai 3 kali.
- Gerakan ke 2: Memijat dari bagian paha sampai ke kaki bawah, ulangi sampai 3 kali.
- Gerakan ke 3: Pijat pada masing-masing jari kaki, mulai dari bagian ibu jari, ulangi sampai 3 kali.
- Gerakan ke 4: Usap telapak kaki bayi dengan kedua ibu jari secara bergantian.
- Gerakan ke 5: Akupresure dengan pola zigzag, dimulai dari bagian bawah area ibu jari, ulangi ke bawah dan keatas lagi.
- Gerakan ke 6: Bentukan jari seperti huruf C besar dengan menggunakan ibu jari dan telunjuk moms, kemudian tekankan pada telapak kaki bayi.
- Gerakan ke 7: Pijat pada bagian punggung kaki.
- Gerakan ke 8: Akupresure pada pergelangan kaki dengan gerakan titik-titik, lalu kemudian gerakan secara menelusur menggunakan kedua ibu jari.
- Gerakan ke 9: pijat mulai dari atas sampai ke bawah pada kaki bayi.
- Gerakan ke 10: Angkat kedua kaki bayi, lakukan gerakan rooling dengan menggunakan kedua telapak tangan.
- Gerakan ke 11: Gerakan penutup dengan mengusap dari arah bagian paha sampai ke bawah, ulangi sampai 3 kali.
Gerakan Pijat Untuk Dada Dan Perut
- Gerakan ke 1: Dengan menggunakan kedua telapak tangan, usap dada bayi ke arah bagian perut. Ulangi sampai 3 kali.
- Gerakan ke 2: Lakukan pijat menyilang dengan menggunakan kedua telapak tangan, dilakukan secara bergantian masing-masing 3 kali untuk tiap sisi.
- Gerakan ke 3: pijat mulai dari arah perut sampai ke bawah, lakukan dari sisi kiri hingga sisi kanan, ulangi sampai 3 kali.
- Gerakan ke 4: Lakukan gerakan satu putaran dengan menggunakan telapak tangan kiri dan setengah putaran dengan menggunakan telapak tangan kanan pada perut bayi, lakukan secara berulang sampai 3 kali.
- Gerakan ke 5: Lakukan gerakan memilin dengan menggunakan jari-jari tangan untuk memijat area diafragma bayi, lakukan dari arah kiri dan kanan. Baik untuk mengeluarkan udara.
- Gerakan ke 7: Pijat membentuk lingkaran besar, lakukan sampai 3 kali. Diikuti dengan lingkaran kecil sama sampai 3 kali.
- Gerakan ke 8: Lakukan pijatan secara menyilang dari bawah sampai ke atas kemudian pijat pada area bahu. Lakukan secara bergantian kanan dan kiri, ulangi sampai 3 kali.
- Gerakan ke 9: Dengan menggunakan kedua telapak tangan, pijat maju mundur pada bagian dada dan perut bayi. Ulangi sampai 3 kali.
- Gerakan ke 10: Pijat dari atas sampai ke bawah. Ulangi sampai 3 kali.
Seluruh gerakan pijatan ini bisa moms lakukan dan ulangi setiap hari atau sesuai dengan kebutuhan. Selamat mencoba!