Porosmedia.com, Purwakarta – Sudah menjadi agenda rutin disaat datangnya Bulan Suci Ramadhan tiba, sekelompok Club Otomotif di Purwakarta yang tergabung di Paguyuban All Otomotif Purwakarta (AOP) yaitu Toyota Kijang Club Indonesia (TKCI) Cabang Purwakarta selalu mengadakan Bakti Sosial.
Tepat di Hari Jumat 8/4/2022 merupakan Awal kegiatan Sosial Toyota Kijang Club Indonesia (TKCI) Cabang Purwakarta dilakukan, Base Camp tempat silaturahmi mereka yang beretempat di Alun Alun Kian Santang menjadi awal dilakukannya aksi sosial tersebut. Puluhan anggota TKCI Cabang Purwakarta membagikan takjil gratis untuk Masyarakat Sekitar Base Camp dan Masyarakat Umum lainnya.
Dikatakan oleh Ketua Umum TKCI Cabang Purwakarta, Irfan Iskandar, S.Kom., Bahwa kegiatan sosial ini akan dilaksanakan berlanjut setiap Minggu selama bulan Suci Ramadhan. “Kita akan melaksanakan (bagi-bagi takjil) setiap minggu, selama (bulan) Ramadhan ini dan dilanjutkan dengan Buka Bersama ,” ujar Irfan kepada Kami.
Penempatan kegiatan Lokasi Bakti sosial ini setiap Minggu akan dilaksanakan di beberapa tempat berbeda. Babakan Cikao menjadi lokasi kedua di pekan depan, dilanjutkan Wanayasa dipekan ketiga dan Cikopo dipekan keempat yang titik lokasinya sudah ditentukan oleh Panitia Club Otomotif tersebut.
Sebagai Tujuan tempat mempererat Tali silaturahmi dan solidaritasi dari Para Anggota/Member TKCI Cabang Purwakarta itu sendiri. Dikatakan Irfan Berharap aksi sosial ini semoga berdampak kepada masyarakat yang bernilai positif dan menjadi contoh buat Rekan rekan Club/komunitas lain yang ada di kota ini dan masyarakat luas pada umumnya.
Kegiatan ini didukung oleh 106 Member TKCI Cabang Purwakarta yang sudah dilantik dan para simpatisan TKCI Cabang Purwakarta ikut serta dalam Agenda Sosial ini.