GAUM Suarakan Dugaan Kecurangan Pemilu Kepada KPU dan Bawaslu Jabar

Avatar photo

Porosmedia.com, Kota Bandung – Gerakan Aksi Ummat Melawan yang dikoordinir oleh Amin Bukhaery dan Kika Purba sebagai Sekretaris GAUM mengajak masyarakat lewat media untuk melakukan aksi demo kecurangan pemilu, Selasa, (27/02) di KPU Jawa Barat Jl Garut dan Bawaslu di Jl. Turangga Bandung (Longmarch).

Dalam ajakannya GAUM kepada media dikarenakan media sebagai salah satu pilar Demokrasi mempunyai tugas menyampaikan berita kepada masyarakat.

Hal itu dalam siar ajakannya sehubungan telah terjadi kecurangan pada Pemilu 2024 terutama Pilpres secara terstruktur sistematis dan masif.

Di sisi lain juga sudah merupakan dugaan tindak pidana yang dilakukan oleh KPU. Dua alasan inilah GAUM merasa dugaan tersebut merusak demokrasi dan mengkhianati suara rakyat.

Apalagi GAUM merangkum semua kecurangan tersebut telah disuarakan para ahli IT, Tokoh Bangsa, Tokoh Agama, Punawirawan. Bahkan sudah ada upaya mengajukan hak angket oleh DPR.

Untuk hal tersebut kami dari Gerakan Aksi Ummat Melawan (GAUM) yang terdiri dari 36 Komunitas/ Ormas/ Haroqah/Simpul Relawan, akan melakukan aksi bersama di KPUD dan Bawaslu Jabar;

Baca juga:  Ambyar. Kalah Quintrick (0-7) BAIS-TNI & Kemenhub juga diretas, PDNs tidak standar ISO & Tier ?