Budaya  

berikut 15 Insan Budaya penerima penghargaan Anugerah Budaya Kota Bandung 2024, karena Dedikasinya

Avatar photo

Porosmedia.com, Bandung – Pemkot Bandung  memberikan penghargaan dan apresiasi kepada 15 pelaku budaya di kota Bandung. Hal ini diberikan sebagai bentuk   dedikasi dan konsistensi dalam kemajuan kebudayaan di Kota Bandung.

Penghargaan Anugrah Budaya Kota  Bandung tahun 2024, Sabtu, (2/11/2024) di Hotel Horison Bandung yang diselenggarakan Pemkot Bandung melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung.

15 insan budaya Penerima penghargaan Anugerah Budaya Kota Bandung 2024 terdiri dari berbagai pelaku budaya. Perorangan, kelompok hingga badan usaha. Mulai dari pemikiran kebudayaan, seni tari, seni tradisi, seni musik, seni rupa hingga kuliner budaya.

Bukan hanya pelaku seni dan budaya tradisional, daftar penerima Anugerah Budaya Kota Bandung 2024 juga datang pelaku seni yang masih digandrungi generasi milenial dan gen Z. Ya, ada nama grup musik cadas Burgerkill masuk daftar penerima.

Selain itu, Anugerah Budaya juga diberikan kepada pelestari budaya di bidang pengobatan tradisional. Penasaran, cek aja di sini. Berikut ini daftar 15 insan budaya penerima Anugerah Budaya Kota Bandung 2024.

Baca juga:  Parameswara atau Megat Iskandar Syah (1403-1424) Pembangunan Kerajaan Melayu Malaka

1. Ahda Imran- Sastra
2. Ahmad Farmis- Tari
3. Budi Setiawan (Budi Dalton)- Ritus
4. Burgerkill- Seni Musik
5. Dedi Rahmat- Kriya Gamelan
6. Doddy Eka Pratama (Doddy Kiwari)
7. Inten Dewangga- Seni Tradisi
8. Djaka Purnama Bimbo- Seni Musik
9. John Martono- Seni Rupa
10. Kopi Aroma- Kuliner
11. Nyentrik Production- Sanggar Seni
12. Sembilan Matahari- Multimedia
13. Toko Babah Kuya- Pengobatan Tradisional
14. Yasraf Amir Piliang- Pemikir Kebudayaan
15. Yeti Syarifah- Seni Musik Tradisi

Para penerima Anugerah Budaya Kota Bandung akan mendapatkan Surat atau Piagam Penghargaan yang ditulis di kertas Daluang. Daluang merupakan kertas yang biasa digunakan dalam naskah kuno asli nusantara.

Kertas Daluang juga merupakan Warisan Budaya Tak Benda oleh Kemendikbud (2014). Selain itu, penerima anugerah juga akan mendapatkan dana kanyaah dari Pemkot Bandung.

“Program Anugerah Budaya ini sebetulnya sebuah program apresiasi dan kepedulian dari pemerintah Kota Bandung melalui dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung,” ujar Sekretaris Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Bandung, Nuzrul Irwan Irawan di Basa Basi Podcast PWI Pokja Kota Bandung, yang tayang pada Rabu (30/10/2024).

Baca juga:  Wali Kota Bandung Apresiasi Inovasi Maung MV3 PT Pindad untuk menjaga kedaulatan Indonesia

“Pemberian penghargaan kepada pelaku budaya sebagai salah satu apresiasi Pemkot Bandung kepada insan budaya yang telah berkontribusi terhadap pemajuan budaya di Kota Bandung,” imbuh Irwan, biasa disapa.

“Peraih anugerah bukan hanya dari perorangan tapi juga bisa grup atau kelompok,” ucap Irwan yang juga menjabat sebagai Plt. Kepala Bidang Pengkajian Budaya Disbudpar Kota Bandung.