Berita  

Street Race BSD Akan Digelar Saat Ramadan, Ada Balapan Mobil Juga, Lho!

Syarifah Tun Naza
Street Race BSD Akan Digelar Saat Ramadan, Ada Balapan Mobil Juga, Lho!
Sejumlah mobil balap mencoba trek calon lokasi 'balap liar' legal di Tangerang Selatan, Rabu (19/01/2022). Foto: Muhammad Ikbal/kumparan

Porosmedia.comPolda Metro Jaya berencana akan kembali menggelar ajang “Balap Liar” legal atau Street Race di wilayah hukum Polda Metro Jaya. Kali ini akan digelar di kawasan Tangerang Selatan, tepatnya BSD yang akan dipilih jadi arena balap.

Menurut Kasatlantas Polres Tangerang Selatan, AKP Dicky Dwi Priambudi Arief Sutarman, ajang “balap liar” legal atau street race ini bertujuan untuk menyalurkan hasrat para pemuda yang suka kebut-kebutan di jalan raya agar tersalurkan di tempat yang aman dan resmi.

Tidak hanya itu, ajang “balap liar” legal yang digelar saat Ramadan ini juga bertujuan untuk menjadi tempat ngabuburit bagi warga sekitar.

“Namanya street race BSD, kita mengisi waktu untuk mengakomodir kegiatan yang positif saja dengan street race itu sambil ngabuburit,” ungkap Dicky Dwi seperti dikutip dari Korlantas Polri.

Tak Hanya Balap Motor, Street Race BSD Juga Hadirkan Street Race untuk Mobil

Lebih lanjut, Dicky mengatakan bahwa “balap liar” legal kali ini berbeda dengan yang sebelumnya. Pada “balap liar” legal kali ini juga akan ditunjukkan untuk balapan mobil. Jadi tak hanya motor, mobil pun juga meramaikan “balap liar” legal ini.

Baca juga:  Umat Paroki Santo Petrus Lahurus Jalan Salib Jelang Paskah

Dicky melanjutkan, untuk konsepnya masih berupa drag race. Dengan begitu, pada “balap liar” legal kali ini akan digelar selama 3 hari.

“Hari pertama untuk balap mobil, hari kedua, dan ketiga untuk motor. Jadi sekarang ada balap mobil dan balap motornya,” tambah Dicky.

Berbagai persiapan terus dikebut, Dicky belum bisa memastikan kapan akan dilaksanakannya Street Race BSD itu.  Sementara untuk jam pelaksanaannya akan berlangsung mulai dari siang hari hingga mendekati waktu berbuka puasa.

“Pelaksanaannya nanti dimulai pada pukul 14.00 WIB karena itu pada saat bulan Ramadan ya, lalu sampai pukul 17.30 WIB. Dan nanti ada waktu istirahat juga saat sebelum waktu Ashar sampai selesai Shalat Ashar,” beber Dicky.

“Jadi untuk upaya mengurangi balapan liar dan menyadarkan anak muda di Tangsel. Masih akan dirapatkan dan masih dalam proses perencanaan. Nanti informasi resminya akan dirilis oleh Dirlantas Polda Metro Jaya,” tutup Dicky.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *