Porosmedia.com, Inbate, NTT – Pos Nino Satgas Yonkav 6/Naga Karimata sosialisasikan cara membuat minyak kelapa dengan cara tradisional kepada masyarakat yang berada di Desa Inbate, Kec. Bikomi Nilulat, Kab.TTU, Prov. NTT. (19/1/24)
Sosialisasikan cara membuat minyak kelapa dengan cara tradisional, Serka Maryani, Danpos Nino Satgas Yonkav 6/Naga Karimata berikan ilmu baru kepada masyarakat disekitar desa binaan. menurut Danpos Nino, minyak kelapa merupakan salah satu komoditas yang penting dalam kehidupan sehari-hari, baik untuk keperluan kuliner maupun perawatan tubuh. Selain itu, minyak kelapa seringkali digunakan sebagai bahan dasar masakan tradisional, serta sebagai bahan alami dalam perawatan kulit dan rambut.
Danpos Nino mengatakan “Dengan sosialisasi ini, diharapkan masyarakat dapat memahami pentingnya memanfaatkan sumber daya alam secara tradisional. Tidak lama waktu yang dibutuhkan untuk membuat minyak kelapa ini hanya membutuhkan waktu sekitar 1 jam untuk menjadikan kelapa yang di proses menjadi minyak.” (Yonkav 6/NK)