Masyarakat Melong Greend Garden Rayakan Maulid Nabi Muhammad SAW Memupuk Persatuan Antar Warga

500 jamaah yang menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H di Masjid Nurul Iman bersama masyarakat Komplek Perumahan Melong Greend Garden RW 28 dan RW 29

Avatar photo

Porosmedia.com, Kota Cimahi – Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H, Dewan Kemakmuran Masjid Nurul Iman bersama masyarakat Komplek Perumahan Melong Greend Garden RW 28 dan RW 29 bersatu padu ikut memeriahkannya, Minggu (8/10/2023).

Acara tersebut diisi thausyiah oleh DR H Ustadz Ahmad Humaidi M,Si di Masjid Nurul Iman dengan dihadiri sekitar 500 jamaah dari berbagai pelosok perumahan Melong Greend Garden tersebut.

Tidak hanya thausyiah saja yang ditampilkan, bahkan tepat pukul 19.15 WIB sesudah sholat lsya, Prepare (mempersiapkan) group Original Tagoni Muslimah dengan 3 lagu pilihan menyambut kedatangan Jamaah dan Mubaligh.

Ketua RW 29 Perumahan Melong Greend Garden, Ali Akbar

Seperti yang diungkapkan oleh Ketua RW 29 Perumahan Melong Greend Garden, Ali Akbar menjelaskan tujuan diperingatinya Maulid Nabi Muhammad SAW untuk lebih mempersatukan, kekompakan masyarakat Melong Greend Garden antara RW 28 dan RW 29.

“Kami sebelumnya merasa berterimakasih kepada ketua DKM Masjid Nurul Iman ini, yang telah melaksanakan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diperingati setiap tahunnya ini,” kata Ali.

Baca juga:  7 Area Olahraga dan Bebas Asap Rokok di Kota Bandung

Bahkan menurut Ali, dengan kehadiran para jamaah yang mengikuti acara tersebut sebanyak 500 orang.

“Hal ini sangatlah bagus sebagai silaturahmi antar warga, dan umumnya dalam acara ini kita bisa mencontoh Rasulullah,” ucap Ali.

mantan RW 29 yang saat ini mencalonkan legislatif Kota Cimahi dari PKB, Agus Mustafa

Bahkan kata Ali dengan kehadiran masyarakat sebanyak itu, kedepannya bisa dijadikan silaturahmi yang intens dan kuat.

“Jadi hubungan kita sesama warga makin kuat, kita bisa memperkuat dilini-lini massa, karena yang kita butuhkan adalah keimanan kita, kita makin dekat sama sang pencipta,” terang Ali kembali.

Begitupun yang diungkapkan oleh mantan RW 29 yang saat ini mencalonkan legislatif Kota Cimahi dari PKB, Agus Mustafa, bahwa acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW murni acara yang selalu diperingati setiap tahunnya dan tidak ada muatan politik.

“Acara Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H murni yang selalu kami peringati setiap tahunnya, dan tidak ada unsur politis karena saya mencalonkan Bacaleg dari PKB,” terang Agus.

Karena kata Agus, kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW bukan dilaksanakan dalam persiapan pemilu.

Baca juga:  Pangdam III/Slw Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Lodaya 2023

“Dihari-hari biasa dan tahun-tahun biasa setiap diacara Mauludan, Rajaban dan sebagainya kita selalu melaksanakannya,” ujar Agus.

Disamping itu, kata Agus dengan acara gebyar Maulid Nabi Muhammad SAW, sejak dirinya masih menjabat sebagai ketua RW 29 pihaknya punya target ingin mempersatukan masyarakat komplek Melong Greend Garden antara RW 28, RW 29 dan RW 26 menjadi Ngahiji.

“Jadi ingin menciptakan masyarakat Melong Greend Ngahiji, kami ingin mempersatukan ke tiga RW ini, setiap ada kegiatan seperti sholat idul Fitri, idul adha kita selalu bersama-sama dan bersatu,” jelasnya.

Grup Qasidah Lu Atun Nafisah, di Pimpin oleh Hj. Mimin Kusminar

Grup qasidah Lu Atun Nafisah yang baru tiga hari dibentuk ini, dengan anggotanya dari masyarakat 28 dan 29 berjumlah 13 orang dan dipimpin oleh Hj Mimin Kusminar, menampilkan pentasnya yang penuh dengan kekompakan siap menerima orderan dari manapun.

“Grup qasidah Lu Atun Nafisah baru berdiri tiga hari, yaitu dari hari Kamis, Jum’at dan Sabtu kami latihan, Alhamdulillah kita di beri kesehatan dan kekompakan hingga kita lancar dalam penyelenggaraan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW,” terang Mimin.

Baca juga:  Ini Dia Juara dan Pemenang Favorit Free Palestine Network (FPN) International Competition

Miminpun merasa bersyukur kepada Alloh SWT dalam penampilannya tersebut diberikan lancar tangan, lancar mulut, dan lancar hati dengan keikhlasan.

“Alhamdulillah dengan lancar mulut, lancar tangan dan yang paling utama adalah lancar hati dengan penuh keikhlasan untuk beribadah, untuk memperingati Nabi Muhammad SAW,” jelasnya.

Bahkan lanjut Mimin, pihaknya juga tidak menutup kemungkinan bila ada yang membutuhkan qasidah Lu Atun Nafisah, pihaknya siap tampil beda, baik dalam acara pernikahan, ulang tahun ataupun acara seremonial lainnya.

“Insyaallah bila ada yang undang kami, kami siap tampil dengan telah mempersiapkan lagu-lagu yang sesuai acara yang ditampilkan, kemudian kami juga untuk melatih motorik agar tidak kaku, untuk kesehatan lahir batin dan bahagia dunia akhirat,” pungkas Mimin. (Bagdja)