Hari Ini dan Besok, Tarif MRT-LRT-Transjakarta Rp1

Avatar photo

Porosmedia.com, Jakarta – Mulai hari ini, PT MRT Jakarta memberlakukan tarif Rp1 untuk pengguna jasa. Lalu, mengubah jam operasional khusus di malam Tahun Baru 2025.

Menurut Kepala Divisi Sekretariat Perusahaan PT MRT Jakarta (Perseroda) Ahmad Pratomo di Jakarta, perubahan pola operasi adalah bentuk tindak lanjut SK Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta.

“Tarif Rp1 diberlakukan mulai 31 Desember 2024 – 1 Januari 2025. Ini bagian dalam menyambut tahun baru,” kata Pratomo, di Jakarta, Selasa (31/12/2024).

Selain pengguna jasa bisa menikmati tarif Rp1, MRT juga mengubah jam operasional esok Selasa 31 Desember 2024 mulai dari jam 05.00-24.00 WIB.

Lalu, pada 1 Januari 2025, jam operasional MRT mulai melayani pengguna jasa jam 00.00 – 02.00 WIB dan jam 05.00 – 24.00 WIB.

“Waktu tunggu pada jam sibuk pukul 05.00-07.00, dan 17.00-19.00 WIB tanggal 31 Desember lima menit. Lalu, di luar waktu sibuk 10 menit. Untuk Rabu, 1 Januari 2025 mulai pukul 00.00-01.00 WIB waktu tunggu lima menit. Sementara jam 01.00-02.00 WIB dan 05.00-24.00 WIB 10 menit,” jelasnya.

Baca juga:  Sosok Kombes Donald Parlaungan di Kasus Pemerasan WN Malaysia

Diakuinya, pola operasi itu hanya berlaku untuk dua hari. Lalu, operasi untuk hari selanjutnya, mulai Kamis 2 Januari 2025 akan kembali menggunakan jadwal operasional normal.

Selain penyesuaian jadwal operasional dan tarif, MRT Jakarta juga mempersiapkan sejumlah langkah pengelolaan lonjakan pelanggan.

Mulai dari penambahan personel, stok kartu dan alat pembaca kartu di stasiun.

Sebelumnya, PT MRT Jakarta memprediksi penumpang naik sekitar empat persen selama libur akhir tahun pada Natal dan Tahun Baru 2025 dibanding periode yang sama tahun lalu.

“Diprediksi, total jumlah penumpang periode libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 jumlahnya 2.147.705 orang,” kata Direktur Utama PT MRT Jakarta Tuhiyat, Selasa (17/12/2024) lalu.

Menurutnya, masa angkutan libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 ditetapkan mulai 18 Desember 2024 – 8 Januari 2025.

Ia menjelaskan, pada periode itu, jumlah penumpang diprediksi meningkat empat persen bila dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

Prediksi peningkatan jumlah penumpang itu didapat dari perhitungan persentase kenaikan dan penurunan penumpang pada hari biasa dan akhir pekan Oktober 2024.

Baca juga:  Paguyuban Agent Apartemen The Suite Metro Bandung sepakat tidak ada Kamar yang disalahgunakan

Juga perhitungan persentase realisasi jumlah penumpang akhir tahun pada 2023.

“Prediksi penumpang angkutan Natal yaitu pada 25 dan 26 Desember yaitu 142 ribu atau meningkat 12 persen dibanding 2023,” ujarnya.

Sementara, prediksi penumpang tahun baru yaitu 31 Desember 2024 dan 1 Januari 2025 sebanyak 214 ribu penumpang atau meningkat 18 persen periode sama pada pergantian tahun lalu. Ceppy Febrinika Bachtiar