Porosmedia.com – Pernahkah Anda mencoba membuat Takoyaki dari bahan-bahan yang simple dan dapat ditemukan dengan mudah? Berikut kami berikan resep membuat Takoyaki mudah dan enak.
Resep Membuat Takoyaki Dijamin Mudah dan Enak
Siapkan Bahan-bahan :
- 2 gelas tepung serbaguna
- 2 butir telur ayam
- 3/4 gelas air putih
- Daun bawang dicuci bersih lalu dipotong tipis-tipis
- Wortel yang sudah diparut secukupnya
- Kol yang sudah diparut secukupnya
Isian:
- Siapkan sosis yang sudah dipotong kecil2
- Keju yang sudah potong kecil2
- Atau bisa diisi sesuai selera
Untuk Taburan:
- Siapkan saos sambal, saos tomat
- Mayonaise
- Saus keju (sesuai selera)
- Ikan terbang (cakalang, kalau ada)
- Keju parut
Cara Membuat Takoyaki:
- Kocok telur pake mixer atau sendok juga tidak apa-apa.
- Masukkan tepung ke adonan telur.
- Aduk hingga tercampur merata.
- Masukkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk-aduk. Usahakan jangan terlalu cair atau terlalu kental. Seperti membuat adonan bakwan.
- Masukkan daun bawang, kol dan wortel. Aduk hingga merata.
- Panaskan wajan cetakan takoyaki yang sudah diolesi minyak atau mentega.
- Tuangkan adonan jangan sampai penuh. Masukkan isian takoyaki sedikit-dikit saja.
- Adonan dibalikan sampai membentuk bola.
- Masak hingga matang agak kecoklatan
- Simpan di piring dan dikasih topping mayonaise dan saus sesuai selera.
- Taburi keju parut diatasnya
Takoyaki siap dihidangkan, selamat mencoba!